Padang- Kamis, 17 Maret 2022 SMK DEK Business School Padang melaksakan Sosialisasi Kurikulum Merdeka Belajar bersama Pengawas Binaan SMK yaitu Bapak Drs. Nofiandri, M.Pd dengan Bapak Ambra Warda, S.Pd., MM.
Narasumber juga menjelaskan bahwa acara sosialisasi ini digelar dalam rangka belajar bareng tentang seluk beluk kurikulum merdeka. Karena pada kurikulum merdeka ini terdapat perbedaan yang mencolok untuk SMK. Siswa bisa memilih kombinasi mata pelajaran sesuai dengan minatnya.
“Jadi acara ini untuk belajar bersama tentang bagaimana dan apa saja yang harus kita siapkan dalam menerapkan kurikulum merdeka ini. Harapannya dengan belajar bersama ini, ketika ada hambatan dapat kita atasi bersama,”
Sementara itu Bapak Pengawas Pembinaan SMK menyatakan siap membantu sekolah-sekolah untuk melaksanakan kurikulum merdeka.
“Saya siap mengawal seluruh tahapan teman-teman dalam rangka persiapan menerapkan kurikulum merdeka. Saya harap kita semua tetap kompak dan saling menguatkan,” tutur Pak Ambra Warda.
Penulis dan Foto: Rosna Linny, S.H.